Sunday, February 25, 2007

Power Of Word , rahasia kekuatan Kata

Rahasia Kekuatan Kata

Anda pernah merasakan dimarahin oleh seseorang sampai membuat darah anda seolah mendidih dan dada anda terasa seperti panas dan sesak sekali !?,

Silahkan tuliskan pengalaman saat anda merasa marah sampai membuat dada anda sesak dan panas

____________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________

Sudah anda tulis semua ?, baiklah sekarang istirahat dan lakukan rileksasi pikiran mental , karena anda baru saja menguras energi dengan mengingat pengalaman yang membuat anda emosi sehingga secara mental anda lelah , buang napas yang tersisa kemudian tarik napas dalam dalam dan tanpa menahan napas keluarkan lewat hidung sekali lagi ambil napas dalam dalam dan keluarkan lewat mulut lakukan 2 – 3 kali putaran lalu ambil segelas air putih hangat minum dan nikmatilah, nah anda sudah menjadi rileks sekarang.

Berikutnya anda saya minta menuliskan hal hal yang membuat anda sangat gembira , bisa saat anda pertama kali jatuh cinta pada seseorang atau saat anda mendapatkan hadiah , promosi, uang dalam jumlah banyak yang penting emosi anda saat itu sedang sangat ceria dan penuh senyum dan tawa, tuliskan sekarang.

__________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________

Saya yakin anda melewatkan momen atau kejadian dimana karena amat sangat terharu anda mengucapkan terima kasih secara spontan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas pertolongan yang telah diberikanNya, tuliskan saat saat itu disertai penggambaran proses kejadiaan.
_____________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________________

Setelah anda menuliskan apa anda bisa merasakan reaksi yang terjadi didalam dada anda, perbedaan saat menulis pengalaman negatif yang penuh amarah dan benci, dengan saat anda menuliskan pengalaman yang penuh tawa, senyum bahagia.

Sekarang tuliskan perbedaan sensai rasa yang timbul antara menulis pengalaman emosi negatif dan pengalaman emosi positif
Pengalaman emosi Negatif
Pengalaman emosi Positif


Sekarang anda sudah belajar langsung merasakan bagaimana kata kata bisa mempengaruhi anda.

Latihan diatas dirancang agar anda mampu mengontrol situasi yang membuat anda menjadi emosi, marah adalah suatu reaksi alami manusia dan disini kita belajar mengontrol dan mengendalikan agar tidak marah membabi buta emosi tak terkontrol yang akhirnya malah membuat kita jadi terlepeset jatuh sendiri.
Saya yakin anda pernah berdoa atau juga pernah mengucapkan kalimat seperti berikut
1. Saya memilih untuk sukses
2. Saya tidak akan menyerah
3. Saya optimis sekali akan berhasil
4. Maju saja !
5. Pasti bisa tidak ada yang tidak bisa
6. Saya tahu kuncinya jadi saya pun bisa seperti dia
7. Jangan pernah putus asa
8. Uang 100 juta bukan sesuatu yang besar karena ada yang lebih besar !
Perhatikan kata kata yang saya tulis diatas coba anda baca dengan nada agak lantang dan mantap sekali, sudah !? , saya pastikan anda menjadi bersemangat dan napas anda menjadi lebih cepat dan dalam, nah sekarang coba kata berikut dibawah ini anda baca.

1. Kenapa aku selalu gagal ?
2. Mungkin takdirku aku harus gagal lagi?
3. Aku memang dilahirkan tanpa bakat beda dengan kamu ?

Saat anda membaca kalimat diatas sampai 2-3 kali apa yang anda rasakan, tuliskan





Setelah anda mengerjakan latihan diatas saya yakin anda sudah mulai merasakan bahwa ucapan atau kata bisa sangat mempengaruhi secara mental dan bahkan tubuh anda, tanpa bermaksud membawa arah pembicaraan ini kepada topik spiritual , namun karena saya melihat anda hubungan dengan bahasan dibuku ini maka akan saya uraiankan untuk menunjang pemahaman tentang kekuatan kata, saya yakin setiap orang yang beragama pasti berdoa nah doa adalah sebuah rangkain kata yang positif bagi saya pribadi sebagai seorang muslim saya terbiasa membaca asmaul husna yaitu berdoa dengan menyebut nama nama Allah yang teragung, jadi saya menyarankan anda untuk membaca doa harian yang anda mengerti atau paham maksudnya dan setelah anda membaca doa itu anda merasa lebih kuat secara batin atau mental sehingga memancarkan semangat dan motivasi yang akhirny memancarkan gelombang energi positif dan menarik semua peluang kepada anda.

“ Sebuah Doa yang anda pahami dan yakini mampu memberikan semangat dan motivasi yang sangat kuat baik secara mental dan fisik “
“Panjang atau pendek sebuah doa yang anda ucapkan selama bisa membuat anda tersenyum dan bahagia itulah doa yang pas bagi anda”

No comments: